Pemda sebaiknya segera membuat aturan bagi para murid SMP SMA untuk tidak menggunakan kendaraan atau di antar / sewa dll apapun namanya setiap menuju ke sekolah. Hal ini di anggap penting dan baik. Bagi semua mahluk.
Baik penerima bantuan pemerintah maupun yang tidak.
Ini juga adalah bentuk realita dari penyeragaman. Bukan hanya baju seragam. Semua jalan kaki tanpa terkecuali para guru dll nya.
Ini juga turut menjaga kwalitas udara bagi warga yang bermukim di ssekitarnya. Dan terciptanya hubungan harmonis antara siswa-siswi kepada warga sekitar.
Sehingga proses belajar para murid pun bisa lebih maksimal, karna dengan murid berjalan kaki 1 kilometer sebelum titik sekolah artinya para murid tidak ada yang mengantuk.
Dan lagi kesehatan para murid di waktu kedepan lebih terjamin.
Begitu pula untuk di tiadakan nya kantin/warung baik di dalam lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Ini untuk membentuk karakter anak murid untuk hidup lebih dekat kepada sekolah & keluarga.
Dengan menyiapkan bekal dari rumah itu artinya, siswa-siswi selalu sadar bahwa dia kesekolah karna ada sendok rumah yang selalu menemani nya. Murid pun otomatis jadi hidup hemat.
Kiranya Pempus turut mendukung usulan ini, agar esok di 2045 sudah memiliki generasi muda yang tangguh dan sehat.
Yang dimana, akan terciptanya pemimpin muda yang berkwalitas.