Inovasi, Kompetensi, dan Kolaborasi Kunci Tingkatkan Kualitas SDM di BK DPR RI

PARLEMENTARIA, Jakarta – Kepala Badan Keahlian (BK) DPR RI Inosentius Samsul menekankan kerangka berpikir yang harus tertanam dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan BK DPR RI. Kerangka berpikir tersebut adalah terkait pola pikir dan mental yang memiliki daya saing, SDM yang siap bersaing dengan kemajuan zaman dan teknologi, bahkan siap bersaing dengan negara lain.

 

Selain itu, SDM di lingkungan BK DPR RI juga harus terus meng-upgrade diri dan kompetensi, juga menggali inovasi. Hal itu disampaikan Inosentius kepada Parlementaria usai membuka Workshop Badan Keahlian DPR RI dengan tema “Dukungan Badan Keahlian Dalam Pelaksanaan Fungsi DPR RI, Evaluasi dan Tantangan ke Depan,” di Jakarta, Kamis (19/09/2024).

 

“Karena organisasi atau lembaga BKD itu bagian dari sistem organisasi negara secara keseluruhan. Jadi, apa yang dipikirkan untuk berinovasi, berorientasi internasionalx berkolaborasi ya itu pun dibutuhkan di dalam kerja kita atau dalam kapasitas SDM kita di lingkungan BKD,” katanya.

 

Sensi, biasa ia disapa pun mengharapkan, agar para pegawai yang berada di BK DPR RI dapat menyadari hal-hal tersebut dan menjadikannya sebagai tuntutan peningkatan SDM menuju Indonesia Emas 2045. Ia pun mengingatkan, agar tak menganggap hal itu sebagai suatu hal yang biasa saja, karena hal itu akan berdampak kepada output dari kinerja BK DPR RI ke depannya.

 

“Kalau dianggap biasa saja ya, (maka) hasil kerja kita juga biasa saja. Padahal kita sudah tahu betul akhir-akhir ini trennya adalah sebagian besar kebijakan nasional ini ditentukan di Senayan (DPR). Bagaimana kalau kerja-kerja kita di Senayan itu tidak kuat dan tidak maksimal, berarti kualitas kebijakan juga akan rendah,” ujar Doktor Hukum Ekonomi jebolan UI tersebut.

 

Tinggalkan Balasan