BENCANA BANJIR DI SIMANGULAMPE- BAKTI RAJA

Kondisi Simangulampe Baktiraja, Senin siang 4 Desember 2023, pasca bencana banjir. Jumat malam 1 Desember 2023 sekitar jam 22.00. Dilaporkan ada 12 warga yang hilang dan hingga siang ini baru ditemukan 2 (dua) orang.

 

Masih terus dilakukan pencarian dengan 9 alat berat yang bekerja terus menerus karena banyaknya timbunan batu yang sangat besar. Ada beberapa rumah warga yang tertimbun batu. Menurut warga saat kejadian, terdengar gemuruh. Batu batu besar ini riuh seperti suara helikopter yang terbang begitu dekat.

Diharapkan kepada pemerintah daerah, aparat, organisasi masyarakat dan suku adat untuk segera turun tangan mengulurkan bantuan.