BERTAMBAHNYA DESTINASI WISATA
Seiring banyaknya jalan-jalan yang terbuka akibat pembangunan infrastruktur yang merajalela, kini berimbas pada makin bertambahnya dengan Usaha Kecil Menengah (UKM). Bank Pemerintah Daerah kena getahnya, bagaimana tidak ?
Karena dengan terbukanya semua lahan jalan membuat banyak tempat destinasi wisata baru. Ini memancing rakyat untuk membuka Usaha Kecil Menengah.
Dari sekedar jual jajanan, kuliner sampai dengan oleh-oleh khas daerahnya masing-masing. Tentu saja ini membuat rakyat makin semangat dalam menjalani hari-hari kedepan. Tidak sedikit orang yang tadinya pengangguran kelas kakap karna adanya peluang dari Pemerintah untuk mengajukan Kredit Usaha Rakyat jadi membuka lapangan kerja baru.
Organisasi masyarakat makin menggeliat untuk mendampingi warga yang baru memulai usahanya. Ilmu-ilmu usaha dengan mudah di dapat karena program pemerintah pusat yang tidak main-main mendukung aktivis di dunia maya. Alhasil, lahirlah; facebookers, instagramers, tiktokers hingga youtubers.