Sempat dikira boneka
Sementara, di tengah penyelidikan pihak kepolisian terkait video viral diduga mayat di kampus itu, beredar video klarifikasi pria yang menyebut mahasiswa UNPRI.
Dalam video yang diunggah akun TikToK @yuhuyy_09, tampak enam pria berbaris sejajar. Mereka menjelaskan bahwa penampakan itu bukanlah mayat melainkan boneka.
“Melalui video klarifikasi ini kami menyatakan bahwasanya kami memohon maaf sebesar-besarnya atas penyebaran video, yang tampak teman saya Heriyanto, properti dalam video tersebut merupakan manekin atau boneka bukan mayat video yang beredar merupakan hoax,” kata pria dalam video.
Pria itu menyatakan bahwa video yang diduga penampakan mayat ini telah menimbulkan banyak keresahan masyarakat.
“Dan telah membuat keresahan banyak pihak beberapa waktu lalu, demikian pernyataan dan klarifikasi ini kami buat dengan sadar dan tanpa paksaan,” jelasnya.